Tim Sinergisitas K/L Gelar Silaturahmi dengan Pemerintah Daerah Kabupaten Malang, Dorong Komitmen Bersama Penanggulangan Radikalisme dan Terorisme
Kepanjen - Tersebarnya paham radikalisme dan terorisme yang mengancam stabilitas keamanan nasional mendorong Badan Nasional Penanggulangan Terorisme untuk menjalin kerja sama dengan seluruh komponen bangsa untuk ikut berkontribusi dalam mengurai permasalahan terorisme dari hulu ke hilir.
Berbagai program telah dilahirkan oleh BNPT sebagai upaya penanggulangan terorisme salah satunya adalah Program Sinergisitas Antar K/L. BNPT menggaet 38 Kementerian dan Lembaga pemerintah sebagai upaya mencegah terorisme dengan pendekatan humanis melalui bantuan ekonomi, sosial maupun dengan membuka ruang dialog budaya dan lintas agama.
Demi mempererat silaturahmi dan menjalin komunikasi dengan pemerintah daerah di Provinsi Jawa Timur, khususnya di Kabupaten Malang, Tim Sinergisitas K/L, mengunjungi Pemerintah Kabupaten Malang Jawa Timur pada Kamis pagi (6/02). Bertempat di Kantor Bupati Malang, pertemuan ini dihadiri langsung oleh Marsda TNI Dr. A. Adang Supriyadi selaku Ketua Tim Sinergisitas K/L.
Dalam pertemuan ini, Ir. Didik Budi Muljono, M.T., Sekretaris Daerah Kabupaten Malang, Jawa Timur menyambut baik kehadiran Tim Sinergisitas K/L dan mengungkapkan dukungan penuh atas implementasi program Sinergisitas K/L di Kabupaten Malang.
Sekda Kabupaten Malang kemudian menjelaskan permasalahan demografis, sosial, dan ekonomi terkini yang terjadi di Kabupaten Malang. Keadaan masyarakat yang cenderung heterogen dengan wilayah yang cakupannya terhitung luas, perlu adanya upaya konsolidasi agar upaya penanggulangan terorisme berjalan optimal. Dijelaskan bahwa puluhan ribu Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas) yang tersebar di tiap daerah yang telah memiliki tugas pokok dan fungsi kesiapsiagaan dan kewaspadaan dini, dinyatakan siap menjadi ujung tombak pelaksanaan pencegahan radikalisme dan terorisme.
Ir. Didik Budi Muljono, M.T. pun kemudian membuka kesempatan sebesar-besarnya agar dialog serta saling sharing antar instansi baik bagi BNPT maupun Kementerian dan Lembaga dengan Pemda Kabupaten Malang terjalin agar pelaksanaan program dan koordinasi di lapangan tidak terkendala.
“Pemerintah Kabupaten Malang akan senantiasa siap mendukung dan membantu BNPT dalam rangka pelaksanaan Sinergisitas Program Penanggulangan Terorisme khususnya di wilayah Jawa Timur. Semoga pertemuan ini menjadi wadah meneguhkan komitmen bersama dalam rangka mewujudkan keamanan dan ketertiban di Kabupaten Malang,” ungkap Ir. Didik Budi Muljono, M.T.
Sestama BNPT berharap implementasi program Sinergisitas di Provinsi Jawa Timur, khususnya di Malang dapat didukung penuh oleh pemerintah daerah agar dapat menjadi Kabupaten madani yang akan terbebas dari paham radikalisme dan terorisme.
“Semoga Malang menjadi Kabupaten yang madani. Kami tidak akan mengganggu APBD daerah. Kami melakukan pencegahan melalui kerja sama antara Kementerian dan Lembaga yang tergabung dalam Sinergisitas, sehingga tidak akan mengganggu APBD daerah. Semua bantuan pada kegiatan ini akan disampaikan langsung oleh kementerian lembaga kepada penerima manfaat. BNPT hanya melakukan monitoring terhadap pelaksanaan rencana aksi kementerian lembaga. Ini bentuk Negara hadir unutk masyarakatnya sebagai upaya pencegahan terhadap perkembangan radikalisme dan terorisme,” ungkap Sestama BNPT.