Terlibat Aktif Reduksi Ancaman Radikalisme Terorisme, BNPT Serahkan Sertifikat kepada BCA KCU Tanjung Priok
Jakarta - Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) menyerahkan sertifikat Penerapan Pedoman Perlindungan Sarana Prasarana Objek Vital yang Strategis dan Fasilitas Publik dalam Pencegahan Tindak Pidana Terorisme kepada BCA KCU Tanjung Priok pada Jumat (19/7).
Menurut Kasubdit Pengamanan Lingkungan BNPT Kolonel Laut (H) Setyo Pranowo, S.H., M.M., penyerahan sertifikat merupakan bentuk nyata hadirnya sinergi dan kerja sama antara BNPT dengan pengelola fasilitas publik bidang perbankan dalam rangka meminimalisir potensi aksi teror.
"Penyerahan sertifikat kepada BCA terutama kepada BCA KCU Tanjung Priok menjadi wujud nyata pelibatan pengelola fasilitas publik dalam kolaborasi bersama mereduksi ancaman radikalisme dan terorisme," ujarnya.
Setyo menyampaikan jika BCA menjadi fasilitas publik perbankan pertama yang mendapatkan asesmen dan memperoleh klasifikasi level 1 (satu).
"BCA KCU Tanjung Priok mendapatkan level 1, ini sangat luar biasa. Kami berharap BCA bisa konsisten dan konsekuen dalam menerapkan Pedoman Perlindungan Sarana Prasarana Objek Vital yang Strategis dan Fasilitas Publik dalam Pencegahan Tindak Pidana Terorisme," katanya.
Dalam kesempatan yang sama, Kepala Sub Divisi Manajemen Gedung BCA, Victor Teguh Sutedja menyampaikan rasa terima kasihnya kepada BNPT atas asesmen dan sertifikat yang diberikan.
"Terima kasih kepada BNPT. Banyak hal yang kita bisa pelajari tentunya dalam mencegah ancaman terorisme," ungkapnya.
Dirinya menambahkan, pihak BCA berencana menerapkan pedoman keamanan dalam pencegahan terorisme di kantor - kantor BCA lainnya.
Sementara itu, Kepala BCA KCU Tanjung Priok, R. Mira Apriandi menjelaskan, dengan adanya sertifikat yang diberikan BNPT, pihaknya dapat meningkatkan sistem pengamanan kantornya terlebih dengan jarak kantor yang dekat dengan Objek Vital Nasional Pelabuhan Tanjung Priok.
"Terlebih karena kantor kami dekat juga dengan Objek Vital Nasional Pelabuhan Tanjung Priok tentunya peningkatan keamanan dari segala bentuk ancaman terorisme penting untuk dilakukan," ujarnya.